Garudatoday.com, Lamongan – Untuk mengawali Tahun Ajaran 2024/2025, SDN 4 Sendangrejo, Kecamatan Ngimbang, Kabupaten Lamongan mengadakan pertemuan wali murid dan stakeholder terkait pada Sabtu (03/08/2024). Acara ini dihadiri Wali Murid, Komite Sekolah, Kepala Desa Sendangrejo, Pengawas SD dari Korwil Ngimbang dan Anggota Koramil Kecamatan Ngimbang.
“Pertemuan ini digagas untuk menentukan program sekolah selama setahun kedepan, termasuk kerjasama yang dilakukan dengan Babinsa dan Koramil Kecamatan Ngimbang,” ungkap Kepala SDN 4 Sendangrejo, Ratna Sri Dewi Aminatuwati, S.Pd.SD. dalam sambutanya,
Perlu diketahui, bahwa SDN 4 Sendangrejo adalah salah satu Sekolah Dasar di Kecamatan Ngimbang, Kabupaten Lamongan yang lokasinya termasuk kategori terpencil, mengingat akses menuju sekolah ini harus melewati hutan dan gunung.
“Meski sekolah ini terpencil, tapi sekolah ini termasuk salah satu sekolah yang konsisten menanamkan kedisiplin dan pembiasaan yang baik, terbukti dengan kegiatan rutin piket kebersihan yang berjalan setiap hari sehingga halaman sekolah tampak bersih dan rapi. Selain itu pembiasaan jaga rugol setiap hari juga mampu menanamkan jiwa tata krama dan solidaritas diantara sesama,” terang Kasek Ratna Sri Dewi Aminatuwati.
Sementara itu, dalam sambutannya, Anggota Koramil Ngimbang, Sutarman menyampaikan, bahwa akan ada banyak program dari Koramil untuk pendidikan, diantaranya adalah makan siang untuk siswa dan program lain yang akan dikomunikasikan melalui Babinsa Desa Sendangrejo.
“Selain menyampaikan program-program pendidikan dari Koramil Ngimbang untuk Sekolah ini. Kami mengapresiasi Kepala Sekolah dan para guru SDN 4:Sendangrejo, karena sekolah dasar ini sudah tampak rapi dan disiplin,” tutur Sutarman.
Hal yang sama juga disampaikan oleh Pengawas SD Kecamatan Ngimbang, Istamar, M.Pd. Menurutnya, sekolah dasar di Kecamatan Ngimbang yang paling bersih dan sejuk adalah di SDN 4 Sendangrejo.
Masih dalam kesempatan ini, Kepala Desa Sendangrejo, Suwaji menyampaikan kepada seluruh wali murid yang hadir agar tetap semangat, karena di tahun depan akan dibangun Wisata Gunung Ratu persis disebelah barat sekolah.
“Jangan berkecil hati, meskipun sekolah kita jauh dari kota, namun kita yakin semua siswa akan menjadi anak yang pandai berkat bimbingan guru yang solid dengan dipimpin Bu Sri selalu kepala sekolah,” pungkas Kades Suwaji bersemangat. *[GTC]